Senin, 25 April 2011

GUNTING PITA DANA SOSIAL UPK CINGAMBUL


Rutilahu ( Rumah Tidak Layak Huni ), ini merupakan salah satu program penyaluran dana sosial yang di selenggarakan oleh UPK Cingambul. UPK satu - satunya di Kabupaten Majalengka yang mengawali dana sosial nya di salurkan untuk Rutilahu dengan sasaran RTM.
Kali ini UPK Cingambul yang di ketua Oleh Bapak Azat Sudrajat beserta Camat Cingambul yang baru Bapak Drs.YOYO meresmikan pembangunan RUTILAHU ini tepatnya pada hari Senin tanggal 25 April 2011. Alhamdullah dana sosial yang di salurkan ke Rutilahu ini membawa kesejahtraan masyarakat Kec.Cingambul pada umumnya khususnya yang menerima bantuan ini yaitu kepada bapak Didin Rosidin selaku Raksabumi Desa Cidadap dan bapak UUD selaku petani.
Bapak Didin sendiri mengucapkan banyak - banyak terimakasih atas bantuan yang di terimanya. Pembangunan rumahnya ini menghabiskan dana sebesar kurang lebih 40 juta yang terbagi atas 5 juta dari bantuan dana sosial UPK, 20 juta dari bantuan masyarakat setempat ( berupa barang dan tenaga kerja ) dan dari pihak keluarga penerima menyumbangkan 15 juta. Pembangunan RUTILAHU ini di mulai dari tanggal 14 februari 2011 dan selesai tanggal 14 maret 2011.

Tidak hanya Pak Didin yang berada di Desa Cidadap, di Desa Nagarakembang pun yang di terima oleh Bapak UUD sama - sama mengucapkan terimakasih kepada UPK selaku penyalur dan pengelola dana bahwa sekarang dirinya sudah bisa lebih baik untuk tinggal di rumahnya sendiri tidak takut untuk datangnya bocor ataupun terbangnya genteng2 yang diakibatkan katidak memadainya rumah yang dimiliki di waktu sebelum mendapatkan bantuan dana sosial rutilahu ini. Dalam membangun Rutilahunya pak UUD pun menghabiskan dana sekitar 10juta dengan pembagian 5 Juta dana sosial rutilahu UPK dan 5 juta dari bantuan masyarakat beserta keluarga pihak penerimanya.
Ketua UPK pun berharap bahwa tidak hanya di tahun 2011 saja bisa merealisasikan dana sosial ini untuk rutilahu tapi tahun depan pun dana sosial ini harus bisa lebih banyak lagi masyarakat yang terbantu. Hal ini pun didukung dari seluruh masyarakat yang ada di kecamatan cingambul.

Selasa, 12 April 2011

UPK CINGMABUL SEBAR BROSUR PERGULIRAN

Sebagai media penyebaran informasi, UPK Cingambul membagikan brosur perguliran kepada seluruh masyarakat yang berada di Kec.Cingambul.Selain brosur ini akan di buat lagi leaflet yang penyebarannya akan di jadualkan pada minggu ke 3 di bulan april ini. Di bawah ini merupakan salah satu bentuk brosur yang di buat oleh UPK Cingambul.